Bacaan : Yohanes 13:31-35.
Pujian : KJ: 424:1-3
Nats : “Dengan demikian semua orang akan tahu, bahwa kamu adalah murid-murid-Ku, yaitu jikalau kamu saling mengasihi.” (ayat 35)
Pujian : KJ: 424:1-3
Nats : “Dengan demikian semua orang akan tahu, bahwa kamu adalah murid-murid-Ku, yaitu jikalau kamu saling mengasihi.” (ayat 35)
Buah jatuh tidak jauh dari
pohonnya, artinya: Karakter seorang anak tidak akan jauh berbeda dengan
karakter orangtuanya. Demikian pula karakter seorang murid tidak akan jauh
berbeda dari karakter gurunya.Contoh dari peribahasa: “Guru kencing berdiri,
murid kencing berlari.”
Bunda Theresia adalah salah
satu contoh murid Tuhan Yesus yang dapat kita lihat semasa hidupnya. Dia selalu
mengasihi setiap orang yang terabaikan, miskin, buta huruf, lapar, haus,
telanjang, dan masih banyak lagi. Setiap pagi dia berdoa: “Tuhan, dimanakah
hambaMu boleh berjumpa dengan Engkau, Tuhan Yesus?”. Dari doa itulah ia selalu
bertemu dengan Tuhan Yesus, melalui perjumpaannya dengan orang-orang yang hina
dan terabaikan oleh banyak orang. Ia selalu memberikan apa yang dibutuhkan oleh
orang-orang yang hina. Bunda Theresia mengasihi mereka dengan memberi makan
ketika mereka lapar, memberi minum ketika haus, memberi tumpangan kepada setiap
orang asing, memberi pakaian ketika seseorang telanjang, memberi lawatan ketika
orang sakit dan melawat kepada setiap orang yang dipenjara (Matius 25:35-36).
Hampir setiap orang seantero jagad menyaksikan dilayar televisi ketika dia,
seorang murid Yesus, dipanggil Tuhan. Hampir semua orang penting (pejabat,
selibritis, politikus) hadir dalam prosesi pemakamannya. Itulah gambaran
karakter seorang murid yang tidak berbeda dengan karakter “Guru yang agung”
yaitu Tuhan Yesus.
Pertanyaannya: apakah saya dan
saudara juga murid-murid Tuhan Yesus? Jawabanya ada pada saya dan saudara dan
buahnya akan dirasakan oleh orang yang ada disekitar kita.Marilah kita buktikan
bahwa kita bagaikan buah yang jatuh tidak jauh dari pohonnya. Yakni dengan
melakukan apa yang dilakukan oleh Tuhan Yesus kepada semua orang.Bagaimanakah
perilaku kita? Amin. [DG]
“Kasih yang tulus, murni dan tidak pilih-pilih adalah ciri khas
murid Kristus.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar